Jumat, 12 Desember 2008

Max Mosley Tentang Ide Ecclestone




MONACO - CEO Formula One (F1) Bernie Ecclestone memang terkesan memaksakan penggantian sistem poin dengan medali pada kompetisi balap mobil supercepat musim 2009.

Menanggapi hal ini, presiden FIA Max Mosley nampak tidak antusias. Menurutnya, sistem medali akan mengurangi tingkat ketegangan setiap kompetisi.

Kendati demikian, agaknya FIA dan FOTA bakal membahas masalah ini pada pertemuan World Motor Sport Council di Monte Carlo, Jumat (12/12/2008).

"Kami tak mungkin menjalankan sistem itu tahun depan tanpa persetujuan banyak pihak. Kalaupun disetujui, itu tak bisa langsung dilaksanakan," ujar Mosley seperti dilansir AP.

"Menurut saya, kami harus melakukan riset pasar terlebih dulu dan itu harus dilakukan oleh orang-orang yang kompeten," tambahnya.

"Karena ini ide medali ini murni usul Bernie, saya rasa dialah yang mesti melakukan riset pasar," sindirnya.

Ecclestone ngotot mengaplikasikan sistem medali setelah fakta, Hamilton memenangi kompetisi F1 musim 2008 hanya dengan bekal lima kali menang Grand Prix. Hamilton mengalahkan Felipe Massa yang terpaut satu poin dan menang enam laga Grand Prix.

Tidak ada komentar: